Kamis, 16 Februari 2012


Manchester - Kapan Sir Alex Ferguson akan pensiun? Pertanyaan yang sampai saat ini belum bisa dijawab tentunya. Tapi jika Fergie akhirnya pensiun, Ryan Giggs adalah sosok yang paling pantas menggantikannya.

Di umurnya yang sudah menginjak 70 tahun, Fergie masih mumpuni memimpin anak asuhnya mengarungi ketatnya Liga Inggris dan kompetisi-kompetisi yang lain. Selama 1/4 abad masa kepelatihannya, ia membawa Manchester United jadi salah satu klub yang disegani di dunia.

Tapi manusia tidak bisa melawan yang namanya umur dan suatu saat Fergie pasti akan meletakkan jabatannya itu, meski belum tahu kapan itu akan dilakukannya. Maka calon-calon suksesornya sudah bermunculan dengan Jose Mourinho serta Josep Guardiola jadi kandidat terkuat.

Jika pertanyaan soal suksesor Fergie diajukan kepada Paul Scholes, maka gelandang veteran Inggris itu menyebut Giggs sebagai sosok yang pantas menjadi manajer MU selanjutnya.

Meskipun Giggs saat ini masih bermain dan belum punya pengalaman melatih, tapi pria Wales berusia 38 tahun itu dinilai Scholes punya satu keunggulan utama, yakni mengenal betul filosofi dan sejarah MU sebagai sebuah klub besar.

Beberapa media Inggris melapokan jika Fergie sudah memberi "restu" kepada Giggs untuk menjadi penerusnya di kursi manajer 'Setan Merah'.

"Orang-orang mungkin akan berbicara soal Jose Mourinho. Itu dapat berubah cepat - ini semua soal siapa yang sedang sukses saat ini," tutur Scholes kepada FourFourTwo.

"Apakah mereka orang Inggris atau pelatih asing, Anda hanya ingin orang terbaik untuk pekerjaan itu. Saya merasa Ryan Giggs pantas menjadi manajer," tuntas Scholes.

0 komentar:

Posting Komentar

anime komik

ONE PIECE

anime video

STATISTIK MINGGU INI

Diberdayakan oleh Blogger.

Translate

Cari Blog Ini

members

About

Popular Posts